Selasa, 21 Februari 2012

Media seni unik dan kreatif part 3

Lanjutan part 1 dan  part 2

Serutan kayu

Incredible Wooden Chip Artwork by Sergey Bobkov

Incredible Wooden Chip Artwork by Sergey Bobkov
Sergey Bobkov, seorang seniman dari Rusia menciptakan patung- patung realistik hanya dari serutan dan potongan kayu yang ia buat dari kayu  pohon Siberian cedar.

Crayon yang utuh

Christian Faur membuat lukisan photo realistic terbuat hanya crayon utuh yang disusun secara vertikal. Gambar yang dihasilkan sangat realistik dan mengingatkan kita pada pixel penyusun gambar digital.

Gitar

Guitar Sculpture
Electric Guitar
Yoshihiko Satoh, seorang seniman dari Jepang mengubah gitar elektrik menjadi sebuah karya seni instalasig yang sangat unik.

Cahaya

Mind-blowing Light Painting by Brian Matthew Hart
Mind-blowing Light Painting by Brian Matthew Hart
Brian Matthew Hart menghabiskan waktu belasan menit dan ratusan jepretan untuk menghasilkan karya foto yang sangat kreatif ini. Ia melukis bagian per bagian dari gambar hanya dengan cahaya yang didominasi warna hijau, merah dan kuning saja.

Perlengkapan kecantikan

Stunning Peacock Sculptures made from Beauty Supplies
Hanya dengan menggunakan kuku palsu, bulu mata palsu, pewarna kuku, beberapa enis perhiasan,  Laurel Roth mampu menghasilkan patung berbentuk merak yang menakjubkan ini.

Halaman buku lama

PRINT - I Beg Your Pardon
PRINT - The Only Way
PRINT - A Beautiful Combination
John Clark membuat gambar hitam pada halamn buku tua. Keunikannya, ia menyisakan beberapa kalimat yang seolah- olah di highlight untuk menjelaskan karyanya.


"maaf jika terdapat kesalahan dalam memposting blognya"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar